Jumat, 13 Mei 2011

SFC Melangkah ke Babak 16 Besar

image
Piala AFC. (Istimewa)
Sriwijaya FC amankan poin penuh di kandang, usai membungkam TSW Pegasus 3-2, dalam laga Piala AFC, di Stadion Jakabaring, Palembang, Rabu (11/5). Kemenangan itu, mengantarkan Laskar Wong Kito melangkah ke babak perdelapan final.
Sriwijaya bermain lepas dihadapan pendukungnya. Tekanan melalui variasi serangan digencarkan. Ancaman pun kerap di tebar Laskar wong Kito, di awal babak pertama. Namun, tuan rumah malah kebobolan terlebih dahulu pada menit 30. Adalah Lai Yiu Cheong yang melesakan bola ke dalam gawang Feri Rotinsulu. 1-0 buat tim tamu.

Tertinggal Sriwijaya mencoba bangkit. Tak lama, hanya berselang enam menit, tuan rumah berhasil mencetak gol penyeimbang. Kayamba Gumbs sukses melepaskan tendangan voli dari dalam kotak penalti dan membobol gawang TSW Pegasus yang dikawal Hon Ho. Skor berubah menjadi 1-1 dan bertahan hingga jeda.

Masuk 45menit kedua, tuan rumah tak menurunkan tempo permainan. Tekanan terus dilakukan. Hasilnya, Sriwijaya mampu balik mengungguli setelah Supardi sukses mencetak gol lewat sebuah tendangan keras dari depan gawang, menyambut bola muntahan Gumbs yang gagal diamankan Hon Ho, pada menit 59. 2-1 buat tuan rumah.

Habis jatuh tertimpa tangga pula. Tertinggal, Pegasus malah terpaksa harus bermain dengan 10 orang, setelah Deng Jinghuang diganjar kartu kuning kedua pada menit 66. Namun, itu bukan alasan buat Pegasus untuk melempar handuk ke tengah lapangan.

Terbukti, kendati kalah jumlah pemain, Pegasus justru berhasil menyamakan skor jadi 2-2 lewat gol Lee Hong Lim pada menit 76. Gol tercipta berawal dari Kerja sama Hong Lim dengan Leandro dan diakhiri dengan satu tembakan terarah yang bersarang di gawang Ferry.

Pertandingan menjadi alot. Namun, Sriwijaya akhirnya mampu menunjukan taringnya pada menit 88. Pemain pengganti Dirga Lasut, sukses menendang bola merespon bola muntahan hasil dari sundulan Gumbs. Gol itu, sekaligus memateraikan kemenangan Sriwijaya 3-2.

Atas hasil ini, Sriwijaya berhasil mengoleksi poin 10 dari tiga kali menang, sekali seri, dan dua kali kalah. Sriwijaya pun melangkah ke perdelapan final.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar